Sebelum Daftar Cawabup Jember, Vian Ziarah Makam dan Minta Restu Keluarga



Vian Saat Ziarah Di Makam Keluarga.



Jember, Lacak Jatim.

Sebelum mendaftarkan diri menjadi Calon Bupati Jember mendampingi dr. Faida secara independen, Dwi Arya Nugraha Oktavianto sebelumnya melakukan ziarah dan tabur bunga di makam keluarga.


Didampingi relawan dan keluarganya, Sabtu pagi (22/2/2020) pria yang akrab disapa Mas Vian tersebut mendatangi makam keluarga yang terletak di belakang tempat tinggalnya.

Selain itu, Vian juga mendatangi makam KH. Ahmad Shidiq yang juga terletak di lingkungan Condro, Kelurahan/Kecamatan Kaliwates.

Selain menabur bunga, didepan makam Vian juga berdoa dan memohon restu, agar niatnya sebagai Calon Wakil Bupati Jember dapat diberikan kelancaran dan kemudahan, dalam memerjuangkan masyarakat jember kearah yang lebih baik lagi.

Usai melakukan ziarah di beberapa tempat, Vian Kemudian bergeser ke makam keluarga yang terletak di wilayah Sukowono.

Kedatangannya di wilayah Sukowono, para tetangga dan sanak saudara yang didominasi ibu-ibu langsung berlari mendekati Vian sambil berkata "Saya foakan mas vian diberikan kelancaran dan kesuksesan," kata salah satu warga.

Vianpun menjawab "Ibu-ibu semua, saya mohon doa dan restunya, untuk mendampingi Bu Faida sebagai wakil bupati dan akan melaksanakan pendaftaran," ucap Vian.

Tak lupa, Vian juga meminta doa dan restu keluarganya kepada keluarganya di Sukowono, bahkan terlihat dia sungkem kepada para saudaranya disana.

Setelah berfoto bersama, Vian akhirnya bersalaman kepada warga sekitar dan melakukan sungkem restu ke para keluarganya di Sukowono. (*)

Sebelum Daftar Cawabup Jember, Vian Ziarah Makam dan Minta Restu Keluarga

Jember,

Sebelum mendaftarkan diri menjadi Calon Bupati Jember mendampingi dr. Faida secara independen, Dwi Arya Nugraha Oktavianto sebelumnya melakukan ziarah dan tabur bunga di makam keluarga.

Didampingi relawan dan keluarganya, Sabtu pagi (22/2/2020) pria yang akrab disapa Mas Vian tersebut mendatangi makam keluarga yang terletak di belakang tempat tinggalnya.

Selain itu, Vian juga mendatangi makam KH. Ahmad Shidiq yang juga terletak di lingkungan Condro, Kelurahan/Kecamatan Kaliwates.

Selain menabur bunga, didepan makam Vian juga berdoa dan memohon restu, agar niatnya sebagai Calon Wakil Bupati Jember dapat diberikan kelancaran dan kemudahan, dalam memerjuangkan masyarakat jember kearah yang lebih baik lagi.

Usai melakukan ziarah di beberapa tempat, Vian Kemudian bergeser ke makam keluarga yang terletak di wilayah Sukowono.

Kedatangannya di wilayah Sukowono, para tetangga dan sanak saudara yang didominasi ibu-ibu langsung berlari mendekati Vian sambil berkata "Saya foakan mas vian diberikan kelancaran dan kesuksesan," kata salah satu warga.

Vianpun menjawab "Ibu-ibu semua, saya mohon doa dan restunya, untuk mendampingi Bu Faida sebagai wakil bupati dan akan melaksanakan pendaftaran," ucap Vian.

Tak lupa, Vian juga meminta doa dan restu keluarganya kepada keluarganya di Sukowono, bahkan terlihat dia sungkem kepada para saudaranya disana.

Setelah berfoto bersama, Vian akhirnya bersalaman kepada warga sekitar dan melakukan sungkem restu ke para keluarganya di Sukowono. (*)

Belum ada Komentar untuk "Sebelum Daftar Cawabup Jember, Vian Ziarah Makam dan Minta Restu Keluarga"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel